Beranda > Umum > Set Database Access Property 2.0

Set Database Access Property 2.0

Sedap 2.0

SEDAP Tools 2.0 for Microsoft Access adalah sebuah tools aplikasi pengatur property pada sebuah file MS. Access. Program SEDAP 2.0 dibuat menggunakan Microsoft Access 2007 dengan menurunkan ekstensi menjadi Access 2003. Hal tersebut agar aplikasi SEDAP 2.0 dapat membaca berbagai jenis ekstensi file MS Access yaitu .MDB, .MDE, .ACCDB dan .ACCDE

Program aplikasi SEDAP Tools 2.0 ini direkomendasikan berjalan sempurna pada program Microsoft Access 2007 ke atas (bukan MS. Access 2003). Oleh karena itu, bila Anda menjalankan aplikasi ini pada MS. Access 2003 ke bawah, kemungkinan tidak akan berjalan dengan sempurna, terutama pada fitur Export Data.

 Untuk siapa program ini?

Aplikasi SEDAP Tools boleh untuk siapa saja selaku pengguna Microsoft Access. Tidak harus programmer, pemula pun boleh menggunakan program ini. Bahkan aplikasi ini, bolehlah dikatakan sebagai Tools WAJIB yang layak dimiliki oleh pengguna Access. Terutama para pengembang aplikasi access itu sendiri.

 Manfaat apa yang didapatkan?

1. Kemudahan pengaturan property tabel access anda dari luar aplikasi yang anda buat

2. Fleksibilitas menentukan proteksi pintu masuk dapur program yaitu tombol shift, yang konon menjadi momok bagi pengembang aplikasi access

3. Sebagai barometer dan evaluasi dari sentuhan akhir program access yang anda buat. Dengan SEDAP Tools 2.0, anda diharapkan dapat mencari solusi alternatif dengan menggunakan multiple sekuriti agar aplikasi access anda semakin baik

4. Melakukan transformasi data antar table dan antar aplikasi access anda, sekalipun program access anda sudah dikemas dan didistribusikan. Dengan fasilitas export, anda akan mendapatkannya kembali dan dapat bekerja sebagaimana mestinya

5. Tombol NORMALIZE sebagai pamungkas, yaitu mengubah/menetralkan property tabel pada sebuah aplikasi access tanpa merusak/mengganti property yang saat ini sudah anda terapkan. Sehingga anda tidak perlu lagi melakukan “racik” ulang sekuriti. Hal ini tentu sangat memudahkan anda dalam transformasi data.

sedap2.0

 Fitur apa yang tersedia ?

Add File
Berfungsi untuk menampilkan file access yang anda pilih dalam suatu direktori/folder
AllowBypassKey
Akan menampilkan menu pengaturan fungsi tombol shift yaitu Security On dan Security Off
SecurityTables
Akan menampilkan menu pengaturan dan eksekusi perubahan properties pada tabel dari sebuah file Access yang anda pilih
Change Password
Akan menampilkan form pengubahan akun anda
Home
Akan kembali ke halaman utama program SEDAP 2.0
Security ON
Akan mematikan tombol shift pada keyboard sehingga dapur program access anda tidak dapat dibuka (terproteksi)
Security OFF
Akan menghidupkan tombol shift pada keyboard sehingga berfungsi normal kembali dan anda dapat membuka dapur program access anda
Read Tables
Berfungsi untuk membaca objek tabel pada file Ms. Access Anda
Pilih Attributes
Menampilkan pilihan tipe perubahan property pada tabel yaitu Normal, Hidden dan Read Only
Execute Tables
Berfungsi untuk melakukan eksekusi pengubahan tipe property Yang Anda pilih. Untuk melihat hasil perubahannya, Anda bisa Melakukan ReadTables kembali
Display Unduplicate Tables Readed
Menampilkan table – table yang dideteksi oleh program SEDAP (dibaca/di-identifikasi) sebanyak 1 kali
Display Duplicate Tables Readed
Menampilkan table – table yang dideteksi oleh program SEDAP (dibaca/di-identifikasi) sebanyak N kali
Tipe Export
Menampilkan pilihan tipe Ekspor data yaitu All Tables (seluruh Tabel) ataukah Selected Tables (hanya tabel yang dipilih saja) yang akan di ekspor. Kemudian Anda bisa menentukan tabel dari Display mana yang akan di ekspor?
Add File Destination
Berfungsi untuk menentukan file access mana yang akan dijadikan sebagai penampung data hasil ekspor.
Export
Proses eksekusi transfer tabel dari file sumber ke file tujuan
Normalize
Berfungsi sebagai eksekusi pamungkas menetralisir property tabel menjadi normal TANPA mengubah property tabel pada file aslinya.
Clear Display
Untuk menghapus semua simulasi pengubahan property tabel pada file SEDAP 2.0

Apa saja isi dari file SETUP SEDAP 2.0 ?

File berukuran hampir 18 MB ini terdiri dari :

1. File Executable, sebagai file eksekusi program

2. File Contoh Microsoft Access, sebagai ujicoba pengubahan property

3. File Manual Operation, sebagai panduan menjalankan program

4. 1 Paket file program Easy Card Member yang bersifat opensource, sebagai sarana mempelajari sebuah aplikasi Microsoft Access terapan.

 

Berikut tampilan layarnya :

Ukuran file SETUP SEDAP 2.0

Komposisi file Paket SEDAP 2.0

ContohProgram Easy Card Member

Dapur Program Easy Card Member

Informasi lebih lanjut tentang aplikasi Easy Card Member ada disini

Bagaimana penerapan sekuriti aplikasi SEDAP Tools 2.0 ?

Aplikasi SEDAP terdiri dari 2 versi, yaitu versi 1.0 sebagai aplikasi Shareware (berbagi pakai) yang bersifat Gratis (Free). Dalam versi 1.0, fitur yang dapat digunakan hanya terbatas pada AllowByPasskey saja. Dan sekuriti yang dilekatkan menggunakan multiple security level medium seperti penerapan ULS, Change Registry dan sejenisnya. Untuk mencoba aplikasi SEDAP 1.0 Shareware ada disini

Link SEDAP 1.0

Sedangkan pada release teranyar saat ini, yaitu SEDAP versi 2.0, penerapan sekuriti diturunkan menjadi Low Level Security. Karena memang esensi dari peluncuran versi ini menitikberatkan pada sisi manfaat (utility) dari sebuah tools. Termasuk platform pembuatan aplikasi ini menggunakan Microsoft Access 2007 dengan tetap menurunkan ekstensi menjadi .MDB seperti yang telah dijelaskan diatas.

Dan kesimpulannya, meskipun menerapkan Low Level Security namun tidak akan mengurangi manfaat yang besar dari tujuan aplikasi itu sendiri. Informasi lebih lanjut kunjungi http://sedaptools.wordpress.com

Kategori:Umum
  1. Belum ada komentar.
  1. No trackbacks yet.

Tinggalkan komentar